-->
  • Jelajahi

    Copyright © PARADIGM
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    7 Fakta Unik Ikan Cupang Yang Jarang Diketahui

    Kusnadiaal
    Rabu, 09 September 2020, Rabu, September 09, 2020 WIB Last Updated 2020-09-09T10:50:54Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    Sebagai salah satu ikan hias yang banyak digemari karena harganya yang murah dan mudah ditemukan, ikan cupang pun mempunyai keunikan tersendiri.

    Hal tersebut tentu menjadikannya sebagai daya tarik bagi para pecinta ikan hias.

    Namun kebanyakan orang hanya mengenal keunikan ikan cupang dari sifatnya yang aktif serta ekornya yang cantik saja.

    Padahal, masih banyak keunikan dari ikan Cupang yang lainnya. Penasaran apa saja keunikan dari ikan Cupang?

    Berikut ini adalah keunikan ikan Cupang yang jarang diketahui:

    1. Berasal dari Asia Tenggara

    Tidak banyak yang mengetahui bahwa ikan Cupang berasal dari Asia Tenggara yakni dari daerah aliran sungai Mekong di Thailand, Laos, Vietnam, serta Kamboja.

    Namun ikan hias yang satu ini lebih sering dijumpai di Thailand tepatnya di sungai Chao, Phraya. Lebih kerennya, pada tahun 2019 ikan Cupang dijadikan sebagai binatang air nasional di Thailand.

    2. Sirip yang Rusak akan Kembali seperti Semula

    Tidak jarang ikan Cupang yang diadu sering mengalami kerusakan pada bagian siripnya. Namun kamu tidak usah khawatir, karena sirip yang rusak akan kembali seperti semula.

    Sirip yang rusak biasanya akan kembali sekitar 3 sampai 4 minggu tergantung kondisi keparahannya.

    Jika tidak terlalu parah, maka akan cepat kembali seperti semula. Sedangkan jika rusaknya lumayan parah, maka bisa lebih dari 4 minggu untuk mendapatkan kembali sirip seperti semula.

    3. Bisa Menghirup Udara Seperti Manusia

    Dilengkapi dengan organ labirin, maka ikan hias yang satu ini mampu menghirup oksigen dari permukaan air.

    Bentuk dari labirin memanjang dari lempeng insang serta terdiri dari banyak lipatan tulang. pada saat Cupang menenggak udara, maka udara pun akan masuk ke pembuluh darah serta melewati lipatan tulang.

    Proses tersebut memungkinkan oksigen diresap ke dalam darah dengan cara yang tidak jauh berbeda dengan apa yang terjadi pada paru-paru manusia.

    Berkat adanya organ labirin, maka Cupang pun bisa bertahan hidup di perairan yang mempunyai kandungan oksigen rendah. Contohnya kolam yang tergenang, sawah, sampai perairan yang tercemar.

    4. Warna Tubuh Semakin Gelap dan Sirip akan Mengembang saat Terancam atau Menemukan Pesaing

    Apabila ikan Cupang merasa terancam, salah satu hal yang akan ia lakukan adalah mengembangkan sirip.

    Bukan hanya itu saja, Warna tubuhnya pun akan semakin gelap. Hal tersebut menjadi salah satu keunikan tersendiri dari ikan hias yang satu ini.

    5. Tergolong Kedalam Hewan yang Cerdas

    Tidak banyak yang mengetahui Cupang termasuk kedalam ikan hias yang cerdas. Salah satunya adalah ia mampu mengenali pemiliknya serta mampu melakukan berbagai macam trik.

    Untuk melatihnya, kamu bisa mengajarinya untuk mengikuti jarimu di sekitar akuarium. Selain itu kamu bisa melatih mereka untuk mendorong bola ke gawang yang sengaja kamu buat khusus di dalam akuarium.

    6. Berumur Panjang

    Ikan hias yang satu ini termasuk ke dalam ikan yang mampu bertahan lama. Usianya bisa mencapai 2 sampai 3 tahun pada kondisi tertentu.

    Maka tidak heran jika Cupang sering dijadikan sebagai ikan hias, hal tersebut karena umurnya yang lumayan panjang.

    7. Telur Ikan Dirawat oleh Ikan Cupang Jantan

    Saat Cupang betina melepaskan telurnya, maka Cupang jantan akan melepaskan sperma, setelah itu pembuahan pun terjadi secara eksternal.

    Kemudian Cupang jantan pun akan mengumpulkan telur yang sudah dibuahi serta akan meludahkannya ke dalam sarang yang sudah ia buat sendiri sebelumnya.

    Setelah menyimpan pada sarang, Cupang jantan pun akan merawat telur-telur tersebut dengan baik sampai mereka menetas.

    Itulah 7 fakta unik ikan Cupang yang jarang diketahui orang. Dengan adanya fakta-fakta tersebut, maka tidak heran jika ikan hias yang satu ini semakin populer dan banyak digemari.***

    Sumber: sampulpertanian.com, gerava.com


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    NamaLabel

    +